bersabarlah supaya kamu beruntung


Sabar sebagian dari iman, nada tersebut sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari, ada juga "orang sabar di sayang allah." dan itu jelas, coba kita perhatikan ayat berikut

hai orang-orang yang beriman, bersabarlah dan sabarkan orang lain, bersiapsiagalah, dan bertakwalah kepada allah, supaya kamu beruntung.[QS 3 : 200]

"bersabarlah supaya kamu beruntung"

jadi sabar menurut bahasa mengandung arti al habsu 'memenjarakan' atau al-kaffu 'menahan dengan tangan'. dalam pengetian syar'iayah. sabar merupakan kemampuan seseorang mengendalikan dirinya dalam memikul beban kehidupan yang berat dengan tetap konsisten menjalankan perintah allah dan menjauhi larangan-Nya sehingga timbul sikap ikhlas menjalani segala ujian dan tantangan kehidupan yang sulit karena kebenaran.

manusia merupakan makhluk berakal yang senatiasa di bebani dengan ujian dan cobaan, sehingga sabar menjadi salah satu ciri khas manusia dalam menghadapi cobaan dan tantangan itu. sabar merupakan ciri khas manusia, yang tidak di miliki oleh hewan karena kekurangannya, dan tidak di miliki oleh malaikat karena kesempurnaannya. kita harus bersyukur atas karunia allah ini. oleh karena itu sabar merupakan salah satu akhlak alqur'an yang paling utama yang pernah dimiliki oleh rasul utama seperti nabi nuh, nabi ibrahim, nabi musa, nabi isa dan nabi Muhammad SAW.
sperti firman Allah SWT berikut :
"maka bersabrlah kamu seperti ornag-orang yang mempunyai keteguhan hati dari rasul-rasul[rasul para ulul azmi;nuh, ibrahim, musa, isa dan muhammad SAW]." (QS 46: 35)

semoga kita termasuk orang-orang yang sabar dan memiliki keteguhan hati seperti rasul para Ulul Azmi. Amin..

1 komentar:

Alam Yuda said...

amin,
betul sob, saya setuju kalimat 'bersabarlah supaya kamu beruntung'

kalau kita sabar kadang memang terasa sulit, tapi dibalik rasa sabar pasti ada hikmahnya :)

salam kenal ya, saya duplikat dari difference - cah kudus
hehehe

Post a Comment